Friday, October 23, 2009

Gbp/usd MELEMAH SELEPAS NEWS GDP q/q.


Sterling Tumbang, Pertumbuhan Ekonomi Inggris Sangat Mengecewakan.
Jumat, 23 Oktober 2009 15.37 WIB

(Vibiznews-FX) - Sterling pada perdagangan hari ini (23-10) terpantau menunjukkan pelemahan terhadap Dollar AS, dimana pada sesi perdagangan sebelumnya mata uang ini mengalami rally . Hal tersebut terjadi seiring dengan adanya rilis dari National Statistics yang terpantau direspon sangat negatif . Perdagangan pasangan mata uang GBP/USD pada saat berita ini dirilis terpantau berada pada kisaran 1.6568.

Laporan perkiraan awal pertumbuhan ekonomi oleh lembaga tersebut menunjukkan hasil yang kurang menggembirakan. Indikator Prelim GDP q/q dilaporkan mengalami kenaikan menjadi -0.4 dimana pada periode sebelumnya menunjukkan angka -0.6, namun belum menunjukkan pertumbuhan positif.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting mengemukakan dibandingkan dengan perdagangan sesi kemarin dimana kisaran tertinggi mencapai 1.6636 dan kisaran terendah mencapai 1.6486 , maka pasangan mata uang GBP/USD hari ini terpantau membentuk pola reversal.

Adapun pada perdagangan pada hari ini range normal perdagangan GBP/USD diperkirakan memiliki level support pada kisaran 1.6530 dan level resistance pada kisaran 1.6680. Pergerakan pasangan mata uang ini diperkirakan akan menunjukkan kecenderungan pelemhan Sterling yang cukup signifikan.

No comments:

Post a Comment